News & Events

Jadi Sang Raja Galaxy, ONIC Esports Juara MPL ID Season 10!

Onic esports juara mol id s10

ONIC Esports berhasil menjadi juara Mobile Legends Professional League Indonesia Season 10 (MPL ID S10) usai mengalahkan RRQ Hoshi dengan skor 4-1!

Di babak Grand Final yang berlangsung di JIExpo Theatre pada Minggu (23/10/2022), ONIC Esports membuktikan mereka adalah yang terkuat di MPL Indonesia musim ini.

 

Sempat Turun Ke lower Bracket

onic esports mpl id s10

Lolos ke babak Grand Final lewat Final Lower Bracket dengan mengalahkan Aura Fire, Onic Esports berhasil mengalahkan RRQ Hoshi yang lolos melalui babak Final Upper Bracket.

Onic Esports dan RRQ Hoshi sama-sama menurunkan line up kemenangan mereka di babak penentuan ini. RRQ Hoshi menurunkan Vyn, Clayyy, R7, Alberttt, dan Skylar.

Sementara itu Onic Esports menurunkan Kiboy, Sanz, Butsss, Kairi, dan CW. Bertanding dalam match best of 7 (BO7), dan pada akhirnya Onic Esports keluar sebagai pemenang dengan skor 1-4.

Dominasi Onic Esports sudah terjadi sejak game yang pertama. Kiboy dan kawan-kawan memenangkan game pertama yang dibalaskan dengan kemenangan RRQ di game kedua.

Meski mampu menyamakan skor 1-1, nyatanya Alberttt dan kawan-kawan gagal mengimbangi kekuatan tim Landak. Onic Esports kembali menang di duga game selanjutnya.

Berhasil mendapat empat kali kemenangan, Onic Esports resmi jadi juara MPL Indonesia Season 10 dengan gelar Raja Galaksi. Sementara RRQ harus puas di posisi runner-up.

onic esports juara

Ini merupakan yang ke-3 kalinya Onic Esports menjuarai MPL Indonesia usai pertama kali menjadi juara di MPL Indonesia Season 3, dan kembali jadi juara di MPL ID Season 8.

Sebagai tim juara dan runner-up, Onic Esports dan RRQ Hoshi akan mewakili Indonesia di kejuaraan dunia M4 World Championship pada 1-15 Januari 2023 mendatang.

Related Posts